(MATIUS 5:13-16)
Oleh: Pdt. Dr. Nyoman Enos, M.Th.
I. INTRO
- Tema ini akan dijelaskan dengan metode tekstual yaitu metode renungan berdasarkan keseluruhan teks dalam Matius 5:1-48, alasannya adalah teks Matius 5:13-16 tidak dapat dipisahkan dari Matius 5:1-48.
- Yang dimaksudkan terang dan garam adalah perbuatan-perbuatan yang baik, benar, suci yang memuliakan Bapamu yang di surga (Matius 5:16).
- Salah satu fungsi terang adalah menarik orang supaya datang mendekat. Tuhan memakai terang untuk menarik Musa agar datang mendekat kepada Tuhan (Keluaran 3:1-10).
- Salah satu fungsi garam adalah menarik orang menyukai makanan itu.
- Jadilah terang dan garam berarti umat Tuhan diminta agar mengeluarkan atau menghasilkan perbuatan – perbuatan yang baik, suci, benar dan yang akan menarik orang bertobat dan percaya kepada Tuhan Yesus.
- Bagaimana caranya kita bisa menjadi Terang dan Garam dunia? Kita Semua bisa menjadi terang dan garam dunia bila kita menerapkan kebenaran – kebenaran Firman Tuhan yang terdapat dalam Matius 5:1-48.
II. KEBENARAN FIRMAN TUHAN YANG HARUS KITA TERAPKAN SUPAYA KITA BISA MENJADI TERANG DAN GARAM DUNIA
- Milikilah Hati yang Kudus (Matius 5:8)
- Hanya dengan menerima Yesus, barulah kita bisa memiliki hati yang kudus (Yohanes 8:12).
- Bila kita sudah memiliki hati yang kudus, barulah kita bisa menghasilkan perbuatan – perbuatan yang baik yang memuliakan Bapamu di Surga.
- Patuhilah Firman Tuhan (Matius 5:19)
- Melakukan dan mengajarkan Firman Tuhan dapat diartikan : “Patuhilah Firman Tuhan” (Matius 5:19)
- Daniel dan temannya hidup patuh kepada Firman Tuhan Allah, dimuliakan di Babilon (Daniel 2:47-49)
- Berhenti Berzinah (Matius 5:27)
- Perzinahan, percabulan, persundalan, kumpul kebo harus dihentikan sebab perbuatan itu sama sekali tidak memuliakan Allah, malah mendatangkan kematian (1 Korintus 10:8).
- Perzinahan membuat kita dibawah kontrol Iblis, orang yang melakukan percabulan harus kita serahkan kepada iblis (1 Korintus 5:5).
- Kita harus berhenti bercabul dan berzinah, barulah kita bisa menjadi terang dan garam.
- Hiduplah didalam Kasih Kristus (Matius 5:43-46)
- Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu (Matius 5 :44).
- Kasih tidak berbuat kejahatan (Roma 13:10).
- Kasih adalah sifat Roh Kudus (Galatia 5:22-23).
- Hiduplah dalam kasih maka kita pasti menjadi terang dan garam yang membuat orang tertarik bertobat dan percaya kepada Kristus.
III. PENUTUP
- Kita semua bisa menjadi terang dan garam bila kita menerapkan keempat kebenaran Firman Tuhan dalam Matius 5:1-48, yaitu:
- Hidup kudus atau hati kudus
- Patuh melakukan Firman Tuhan
- Berhentilah berzinah (Galatia 5:19-21)
- Hiduplah dalam kasih
- Bila kita menjadi terang dan garam banyak orang yang akan tertarik bertobat dan percaya Tuhan Yesus dengan demikian banyak orang diselamatkan.
- Tujuan Yesus lahir ke bumi adalah untuk menyelamatkan orang berdosa. Anak manusia datang untuk menyelamatkan orang yang hilang (Lukas 19:10)
- Bila semua warga GKII menjadi terang dan garam pasti banyak orang yang ditarik bertobat dan percaya. GKII benar – benar bangkit menjadi pemenang jiwa – jiwa. Amin.
Bapak Pendeta Enos memang memiliki karunia khusus dalam menggali dan menyusun Khotbah. Sangat aplikatif dan mudah dipahami. Kiranya melalui dihimpunnya khotbah2 beliau akan menjadi kekayaan tersendiri bagi GKII ke depan. Trimakasih untuk BPP yang berinisiatif menghimpun dan memposting di web kita. Pastinya sangat bermanfaat bagi kami di lapangan pelayanan. Blessings!! Bravo GKII
Puji Tuhan, semoga menjadi berkat.
GKII Bangkit!
Jadilah “TERANG DAN GARAM DUNIA ”
TERANG….menjalankan perintah-perintah-Nya , dalam keseharian hidup kita di dunia agar bisa memperoleh hikmah yg telah di berikan oleh-Nya
GARAM… adalah kepahitan dalam perjalan hidup-Nya
Mengajarkan kita tdk mudah menyerah kepada kepahitan dalam perjalanan hidup ini…
Berbahagialah mereka yang mendengarkan Sabda Tuhan
Dan tekun Melaksanakannya
🙏
Semoga kita semua dapat menjadi terang dan garam dunia, untuk memuliakan Dia yang ada di sorga.